Name:
Location: seremban, N9, Malaysia

Pengembara yg mencari sinar Haqiqi

19.3.08

Tuntut ILMU

Dari guru ana nun jauh di seberang....
Pondok Pesantren Mu'inul Athfal, Kendal.

Semoga dibawah lembayung Rahmat Alloh swt...


Ilmu itu berasal dari Bahasa Arab yaitu ‘Alima, Ya’lamu, ‘Ilman, yang berarti “Mengerti sesuatu”. Atau juga berasal dari kata ‘allama yang berarti “memberi tanda atau petunjuk”. Setiap orang muslim itu diwajibkan untuk menuntut ilmu, hal ini sesuai dengan hadits Nabi Muhammad SAW yang artinya “menuntut ilmu itu wajib bagi setiap muslim dan muslimah”. Dengan sering kita menuntut ilmu, maka kita akan lebih banyak tahu tentang banyak hal.

Allah SWT ketika pertama kali menurunkan wahyu kepada Nabi Muhammad adalah perintah untuk Iqra’ yang artinya bacalah. Pada surat tersebut secara tersirat merupakan perintah kita untuk menuntut ilmu. Prioritas dalam menuntut ilmu adalah mempelajari ilmu agama khususnya ilmu iman dan islam serta ilmu mengenal Allah. Ilmu tersebut sangat penting dibanding ilmu yang lainnya.

Dalam mencari Ilmu hendaknya kita menata niat terlebih dahulu, karena setiap amal perbuatan manusia itu tergantung pada niat seseorang. Kemudian mencari ilmu itu tidak untuk dibangga-banggakan, tapi niatkanlah untuk menghilangkan kebodohan.

Mencari Ilmu dengan niat yang salah akan menyebabkan merobohkan agama, merugikan badan dan dijauhkan dari urusan akhirat.

Ilmu yang bermanfaat adalah ilmu yang menghantarkan kita kepada perbuatan yang lebih baik dan lebih mendekatkan kita kepada Allah SWT.
Ilmu yang bermanfaat akan membuat kita semakin sadar bahwa kita itu sangat tidak mampu dan sangat kecil dihadapan Allah, dan kita akan berusaha untuk menuntut ilmu lebih banyak lagi.

Syarat-syarat dalam mencari ilmu agar ilmu yang kita dapat lebih bermanfaat antara lain :

  1. Bersungguh-sungguh
  2. Sabar
  3. Ada biayanya
  4. Ada pengajarnya/gurunya
  5. Waktunya lama atau continue
  6. Cerdas
Semoga kita terus cekal mencari Cinta Ilahi......Mengenali Mu ya Robbi

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home